Sabtu, 03 September 2011

Cirebon Taman Bintangnya yang indah...

Tiba-tiba teringat taman bintang. Ya ku menyebutnya demikian, karena memang malam itu kulihat jutaan bintang berkilau di langit . Subhanallah indah sekali.


Sudah lama sekali kejadiannya, dan aku lupa tepatnya kapan, Hampir 4thn yg lalu sepertinya. Waktu itu seseorang mengajakku untuk ikut dengannya berkunjung ke kota cirebon. Ÿąå°˚˚, aku fikir waktu itu aku juga butuh refresing dan ingin sekali namanya berkunjung keluar kota.

Seusainya saya mengajar wktu itu, saya janjian bersamanya untuk berangkat ke cirebon..ya sambil menunggu bus yang akan kami tumpangi ,dan menunggu kawan yang belum tiba. Alhasil beberapa menit kemudian orang yang kami tunggu pun tiba, dan bergegas kami mencari bus tujuan cirebon.

Karena untuk pertama kalinya untukku keluar kota mengendarai bus, akhirnya segala doa kupanjatkan dalam hati..hihihi.. Minta perlindungan sama Allah.. Takut sedikit, karena memang itu pertama kali perjalanan jauh saya tanpa adanya keluarga..

Tak terasa tengah malam kami tiba juga di kota cirebon.. Humh.. Kendaraan umum pun sudah sulit ditemui. Dan akhirnya "dia" menelpon sanak saudaranya yang tinggal di cirebon.. Dan Alhamdulillah.. Hahaha.. Tetep akhirnya aku dan "dia" naik becak menuju alun2 cirebon. Agak gak nikamtin suasana malamnya waktu itu.. Karena kondisi saya yang ngantuk dan lelah.. Padahal pasti indah banget suasana malam itu dialun2. Ya ku menyimak mereka yang asik mengobrol..karena aku g faham bahasa cirebon.. Ya aku terdiam deh.hihihi...

Akhirnya "dia" mengajakku untuk berkunjung ke tempat uwa nya.. Nah.. Disinilah.. Kami harus menunggu si uwa itu di suatu lapangan insya allah kalau gak salah.. Ya seingatku itu lapangan dengan ilalang..karena memang itu sudah malam sekali dan sekali lagi dengan kondisi ku yang sangat lelah dan ngantuuuk...

Karena menunggu kedatangan si uwa.. Akhirnya mataku kemana-mana melihat pemandangan sekitar.. Dan Subhanallah.. Takjub sangaaaaat.. Ketika gak sengaja aku melihat langit di malam itu dan tempat itu.. Jutaan bintang berkilau sangat indah.. Sungguh ini bukan berlebihan dan mengada2.. Hati sangat nyaman sekali melihatnya.. Bintang-bintang itu banyaak sekali dan berkilau semua.. Ya Allah.. Aku tersenyum dan semenjak itu aku sangat jatuh cinta dengan bintang. Dan sampai sekarang aku menyebutnya Taman Bintang.

Entahlah, apa aku diberi kesempatan untuk melihat pemandangan seperti itu lagi.. Tapi aku berharap aku dapat melihatnya kembali.. Sekarang bersama orang yang ku sayangi saat ini yaitu ayah.. Suatu saat nanti aku percaya Taman bintang itu akan muncul untuk aku dan ayah.. Dan jika itu terjadi. Sungguh Ya allah.. Hamba sangat bahagia sekali dan sangat bersyukur ..Engkau Mendengarkan doaku.. ‎​أَمِِيْن يَا رَبَّ العَالَمِين ... Ya itulah mengapa ku sangat antusias dan kadang heboh sendiri jika dalam perjalan ku lihat ada banyak bintang..yaaa saya sangat menyukaaainya.. Sangaaat...:)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar